Sah, Hasman Usman Terpilih. Pendiri LBH Salewangang Maros Ucapkan Selamat.

 


Dalam perhelatan 5 tahunan Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) DPC Makassar, Hasman Usman terpilih sebagai ketua dengan memperoleh suara terbanyak sebanyak 483 suara mengalahkan rivalnya Syamsuddin yang hanya mendapatkan 434 suara pada Musyawarah Cabang yang dilaksanakan di Hotel Dalton Makassar (28/04).

 

Muhammad Ilyas, S.H yang merupakan Pendiri Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Salewangang Maros memberi ucapan selamat kepada Hasman Usman atas terpilihnya menahkodai DPC PERADI Makassar sampai 5 tahun depan.


Pria yang akrab disapa Ilyas Cika tersebut mengatakan, meskipun suasana muscab sempat memanas tetapi menurutnya itu adalah hal yang wajar sebab menjadi bagian dari dinamika yang tidak lepas dari sebuah proses pemilihan.


"Saya berharap dibawah kepemimpinan kakanda Hasman Usman ini, semoga bisa menjadi nahkoda yang handal dan membawa organisasi ini kearah kemajuan yang lebih baik", tutup Ilyas Cika.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama